Peninjauan Infrastruktur Pelantar Sungai Juling, Tempat Aktifitas Nelayan Dan Masyarakat Jual Beli Hasil Laut Yang Masih Segar

pupr / Pemerintahan

Selasa, 4 Maret 2025 • 1 Menit baca

Selasa (4/3/25) kemarin, kepala Dinas Kita mendampingi Bupati Kepulauan Meranti Defenitif AKBP. Purn. H Asmar mengawali hari pertama setelah pelantikan dengan meninjau Infrastruktur yang rusak.

Lokasi yang kita tinjau bersama bupati dan kepal Dinas Perdagangan ini adalah kondisi jalan pelantar yg berada di Kelurahan Selatpanjang Barat, Kecamatan Tebingtinggi, yang ambruk pada tahun 2023 lalu yg dikenal masyarakat selatpanjang dengan paso sungai Juling, yang memang dahulunya adalah bekas pasar ikan.
 
Hingga sekarang, pelantar ini merupakan salah satu jalur utama bagi masyarakat dan menjadi lokasi pasar kaget tempat para nelayan menjual hasil tangkapan laut.

Peninjauan ini menjadi langkah awal bagi Bupati Asmar dalam menindaklanjuti kondisi infrastruktur yang memerlukan perhatian serius. dan merupakan komitmen Dinas PUPR Kab, Kepulauan Meranti dengan slogan "Sigap Membangun Negri"

Tags: