Komitmen Dinas PUPR Kepulauan Meranti Sesuai Slogan SIGAP MEMBANGUN NERGERI Meninjau Beberapa Tempat Di 2 (Dua) Kecamatan

pupr / Politik dan Pemerintahan

Kamis, 9 Mei 2024 • 2 Menit baca

Komitmen Dinas PUPR Kepulauan Meranti sesuai slogan SIGAP MEMBANGUN NERGERI kita telah meninjau beberapa tempat di 2 (dua) kecamatan.


Peninjauan pertama di Kecamatan Tebintinggi Barat Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Fajar Triasmoko MT, Kepala Bidang Bina Marga, Rahmat Kurnia ST, bersama Plt Bupati guna memastikan bahwa ruas jalan Alai - Mekong mau dituntaskan dalam tahun ini akan dibangun Hotmix sumber dana DAK. Langkah ini diambil untuk memastikan percepatan pembangunan infrastruktur di wilayah tersebut demi kenyamanan dan keamanan masyarakat hadir pula pada kesempatan ini Camat Tebingtinggi Barat, Rinaldi dan Kepala Desa Mekong, Lisya Kumala.


peninjauan selanjutnya, di kecamatan Pulau Merbau fokus peninjauan ini pada kunjungan terhadap infrastruktur jalan di Kecamatan Pulau Merbau yakni ruas Semukut -Kuala Merbau, tinjauan ini juga untuk memastikan bahwa proyek pembangunan jalan tersebut akan direalisasikan segera pada tahun ini.  turut hadir pada kesempatan ini Camat Pulau Merbau, Idat, Kades Desa Mekong, Lisya Kumalasari, Kades Desa semukut, Firmasyah, kades Desa batang Meranti, Firdaus serta dan Kades Desa centai, M. Alatif.
Menurut keterangan Kepala Dinas PUPR melalui Kepala Bidang Bina Marga rahmat Kurnia, ST proses tahapan pelaksanaan pembangunan jalan yang disegerakan tahun 2024 ini dana DAK  dan Dana instruksi presiden dibawah naungan Satker P2JN (Perencanaan Pengawasan Jalan Nasional) Riau dengan anggaran sebesar Rp 84 miliar. Dimana ada dua pelaksanaan dengan beda kontrak, masing-masing Rp 40 dan 44 miliar. jalan tersebut memanjang 10 kilometer hingga memasuki desa Renak dungun, dimana saat ini masuk kedalam tahapan persiapan.


Komitmen ini juga di pertegas Plt. Bupati Kepulauan Meranti H. Asmar yang langsung turun kelapangan guna memastikan kondisi Infrastruktur dan sarana prasarana daerah Kecamatan Tebingtinggi Barat dan Kecamatan Pulau merbau yang dianggap urgent, serta Butuh segera diatasi.

Tags: